Menambahkan Filter Pada Contact Book

Jika Anda ingin melakukan filter pada contact book, berikut adalah beberapa hal dan langkah yang perlu Anda lakukan.

  1. Pada menu Contact Book Anda dapat melakukan filter dengan mengetikan nama label.
  2. Klik icon filter di sebelah kanan label field.

  3. Akan muncul popup Detail Contact. Disini dapat lebih bebas dalam meng-organize kontak yang Anda miliki. Berikut adalah beberapa penjelasan filter Contact Book yang perlu Anda ketahui:
  • Basic Filter: Anda dapat mem-filter kontak berdasarkan label dengan status Only, Include, Exclude. Berikut adalah penjelasannya:
    • Only: Untuk mencari kontak hanya pada status label yang dipilih. Misalkan, Anda ingin mencari kontak hanya pada label A, maka yang tampil hanya akan Label A.
    • Include: Untuk mencari kontak yang mengandung keyword label yang dicari. Jadi Anda dapat mencari kontak lebih dari satu label. Misalkan Anda ingin mencari kontak dengan keyword label ‘City’, maka seluruh label yang memiliki nama City akan ditampilkan.
    • Exclude: Untuk mencari kontak yang tidak mengandung keyword label yang dicari. Jadi Anda dapat mencari kontak lebih dari satu label. Misalkan Anda ingin mencari kontak dengan keyword label ‘City’, maka seluruh label yang memiliki nama City akan ditampilkan.
  • Advance Filter: Anda dapat mem-filter kontak berdasarkan field dengan status Only, Contain, Is Not Contain. Berikut adalah penjelasannya:
    • Only: Untuk mencari kontak yang hanya memuat field yang dicari. Misalkan Anda hanya akan mencari kontak yang memiliki field ‘Company’, maka kontak yang memiliki field ‘Company’ saja yang akan muncul.
    • Contain: Untuk mencari kontak yang memuat keyword yang dicari pada beberapa field yang termasuk dalam field tersebut. Jadi bisa saja field yang Anda temukan nantinya lebih dari satu field. Misalkan Anda ingin mencari kontak dengan keyword field ‘City’, maka seluruh field yang memiliki nama City akan ditampilkan.
    • Is Not Contain: Untuk mencari kontak yang tidak memuat keyword yang dicari pada beberapa field yang termasuk dalam field tersebut. Jadi bisa saja field yang Anda temukan nantinya lebih dari satu field. Misalkan Anda ingin mencari kontak yang tidak memiliki field dengan keyword ‘City’, maka seluruh kontak yang tidak memiliki field ‘City’ akan muncul
  1. Setelah popup tertutup tekan tombol Apply.

  2. Contact yang sudah terfilter akan terlihat pada Contact Book.

Was this article helpful?
Pelajari bagaimana user kami memaksimalkan fitur MTARGET
Pelajari bagaimana pelanggan kami meningkatkan leads dan revenue melalui personalisasi dan banyak fitur lainnya. Pelajari cerita mereka di sini!
×

Subscribe

The latest tutorials sent straight to your inbox.